Pages

galih blog's On Rabu, 17 Juni 2009


CALIFORNIA - AdMob dan comScore mengadakan survei mengenai demografi dan karakteristik tingkah laku para pengguna iPhone dan iPod di Amerika.

Mereka mencari tahu pernbedaan karakteristik di antara para pengguna kedua perangkat besutan Apple ini. Riset ini melibatkan faktor keadaan demografis, usia dan pendapatan rumah tangga. Demikian keterangan yang dikutip dari Cellular News, Rabu (17/6/2009).

"Penelitian ini memberikan hasil yang sangat penting bagi para pemasar untuk memahami hal mengenai perangkat mobile dan karakteristik pengguna platform tertentu," kata Loftlon Worth, Vice President comScore.

Hasil riset menunjukkan, dalam mencari informasi lima dari sepuluh konsumen iPhone dan iPod lebih sering menggunakan web mobile ketimbang membaca koran atau media cetak lainnya. Lebih dari 40 persen mengatakan lebih sering berinternet melalui perangkat mobile ketimbang komputer.

Selain itu, riset ini juga menyoroti usia para pengguna iPhone. Berdasarkan data, pengguna iPhone rata-rata berasal dari kalangan yang lebih tua. Sebanyak 74 persen pengguna iPhone berusia di atas 25 tahun, sementara pengguna iPod pada segmen usia ini hanya berkisar 31 persen.

Untuk soal minat berdasarkan gender, nampaknya perangkat ini memang lebih menarik bagi kalangan pria, terbukti lebih dari 70 persen pengguna iPhone dan iPod adalah pria.

Karena harga perangkat ini cukup mahal, maka tak heran jika kebanyakan pengguna iPhone berasal dari mereka yang memiliki pendapatan cukup tinggi.

Tujuh puluh delapan persen pengguna iPhone memiliki pendapatan rumah tangga tahunan setidaknya USD25.000, dibandingkan dengan pengguna iPod hanya 66 persen yang memiliki pendapatan pada kisaran ini.

Riset yang diadakan oleh comScore dan AdMob ini telah dimulai sejak awal 2009. Adapun total sampel partisipan yang terlibat adalah sebanyak 3.848 orang pengguna iPod dan 3.454 orang pengguna iPhone.

0 komentar:

Posting Komentar